Corona Mewabah, Bank Mandiri Siapkan Asuransi dengan Total Pertanggungan hingga Rp1 T bagi Tenaga Medis 

  • Whatsapp

Bank Mandiri menyiapkan perlindungan asuransi dengan total uang pertanggungan hingga 1 triliun rupiah bagi tenaga kesehatan. Perlindungan ini merupakan bentuk apresiasi bagi para dokter dan tenaga medis yang telah berjuang di garda depan melawan Virus corona.

Bacaan Lainnya

Direktur Utama Bank Mandiri Royke Tumilaar menyebutkan bahwa jumlah nominal pertanggungan besarnya bervariasi.

“50 juta rupiah untuk dokter, 25 juta rupiah untuk perawat, dan 10 juta untuk tenaga medis. Akan diberikan pertanggungan selama satu tahun, mulai hari ini hingga 31 Maret 2021,” ungkapnya.

Asuransi bertipe Corporate Life Plan ini diberikan melalui perusahaan anak, AXA Mandiri Financial Services. Proses pemberian polis akan dilakukan tim Bank Mandiri di masing masing wilayah di mana rumah sakit berada. 

Implementasinya nanti akan disesuaikan dengan jumlah tenaga kesehatan yang datanya akan diverifikasi bersama antara rumah sakit dan tim Bank Mandiri. Adapun proses klaim bisa dilakukan nasabah dengan langsung menghubungi AXA Mandiri melalui Customer Care 150083. 

Pemberian asuransi secara simbolis dilakukan oleh Direktur Utama Bank Mandiri Royke Tumilaar kepada Ketua Umum Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Dr. Daeng M Faqih serta disaksikan Menteri BUMN Erick Thohir dan Direktur Kepatuhan AXA Mandiri Rudy Kamdani di Jakarta, Rabu, 1 April 2020.

Erick Thohir menyebut bahwa pemberian perlindungan asuransi ini merupakan bentuk dukungan BUMN kepada seluruh tenaga kesehatan di Indonesia yang saat ini tengah berjuang untuk merawat dan menyembuhkan masyarakat yang terpapar virus Covid-19. 

“Untuk menghadapi pandemi Covid-19 ini diperlukan gotong royong seluruh pihak. Pemberian asuransi ini merupakan salah satu bentuk bantuan BUMN kepada tenaga kesehatan yang tengah bertugas,” ujar Erick Thohir.

Baca juga: Cegah Penyebaran COVID-19, Bank Mandiri Terapkan Work From Home

Sumber Upperline

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *