Dari Hari Ke-2 Hingga H+1 Lebaran, Jasa Marga Catat 111 Ribu Kendaraan Menuju Jakarta

  • Whatsapp

Jasa Marga mencatat terdapat 111.022 kendaraan menuju Jakarta dalam kurun waktu dua hari, yakni hari kedua lebaran hingga H+1 lebaran. Kendaran tersebut masuk melalui arah Timur, arah Barat dan arah Selatan. Volume lalu lintas (lalin) tersebut turun sebanyak 66% dibandingkan periode yang sama lebaran tahun sebelumnya.

Bacaan Lainnya

Adapun untuk distribusinya, sebesar 30,65% kendaraan dari arah Timur, 33,4 % dari arah Barat dan 36,0% dari arah Selatan. Dikutip dari rilis resmi Jasa Marga, berikut adalah rincian arus kendaraan tersebut,

Arah Timur

Lalin menuju Jakarta dari arah Timur merupakan kontribusi dari dua Gerbang Tol (GT) yang merupakan pengganti GT Cikarang Utama. Keduanya adalah GT Cikampek Utama dan GT Kalihurip Utama.

GT Cikampek Utama digunakan oleh pengguna jalan yang meninggalkan Tol Trans Jawa. Sementara GT Kalihurip Utama untuk pengguna jalan yang meninggalkan Tol Cipularang-Padaleunyi.

Catatan Jasa Marga untuk dua GT tersebut adalah sebagai berikut,

  • GT Cikampek Utama 2, dengan jumlah 18.058 kendaraan menuju Jakarta, turun sebesar 65% dari Lebaran tahun 2019.
  • GT Kalihurip Utama 2, dengan jumlah 15.884 kendaraan menuju Jakarta, turun sebesar 86% dari Lebaran tahun 2019.

Total kendaraan menuju Jakarta dari arah Timur, turun sebesar 79% dibandingkan dengan lalin Lebaran tahun 2019.

Arah Barat

Arus balik dari arah Barat adalah kontribusi dari GT Cikupa. Jumlah kendaraan tercatat sebanyak 37.134.  Angka tersebut turun sebesar 53% dari Lebaran tahun 2019.

Arah Selatan

Sementara itu, jumlah kendaraan yang menuju Jakarta melalui GT Ciawi 2 tercatat sebesar 39.946 kendaraan. Jumlahnya turun sebesar 53% dari Lebaran tahun 2019.

Baca juga: Jasa Marga: 367 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jakarta dari H-7 Hingga H-3 Lebaran

Sumber Upperline

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *